Breaking News

Mulyadi Elhan Zakaria "Mau Pemilu Terbuka Atau Tertutup, Yang Penting Kursi DPD Jabar Ditambah"

Bogor.OneNews.co.id - Exs Politisi Millenial Partai Berkarya, Mulyadi Elhan Zakaria persiapkan pendaftaran Calon DPD RI Jawa Barat 2024, hal ini terpantau dari media sosialnya. Melalui selular redaksi sempat wawancara terkait persiapan pencalonannya "Alhamdulillah saya lolos Verifikasi Faktual dan saat ini saya sedang mengurus berkas persyaratan untuk pendaftaran, saya ucapkan terimakasih untuk team yang membantu dalam semua proses Verifikasi Administrasi dan Faktual, sehingga saya lolos" ungkapnya.

Ditanya soal pemilu tertutup Elhan Zakaria menambahkan "yaa kalau pemilu tertutup itu peluang emas bagi calon DPD, berarti hanya Presiden dan Wakil Presiden, juga DPD RI yang jelas terbuka pada kertas suara", ungkapnya. Elhan menambahkan "saya sih berharap pemilu 2024 tetap terbuka, agar masyarakat bisa lebih mengenal calon calon nya, dan saya prediksi Kursi DPD RI akan ditambah sesuai pertumbuhan DPT, itu juga sesuatu hal satu harapan yang dinantikan pengumumannya, namun apapun kebijakan pemerintah yang harus kita ikuti mau pemilu tertutup atau terbuka kalo saya ikut saja" pungkasnya.

Sebelumnya Elhan Zakaria selain politisi yang juga Influencer memang terbilang update terkait hal hal yang menyangkut pemilu. Dirinya mempertaruhkan jabatan sebagai Sekretaris Jenderal Perhimpunan Penyangga Tatanan Negara Indonesia (PETANI), untuk pengembangan SDM/SDA Desa di Jawa Barat. Program transparansi digitalisasi dan birokrasi investasi didaerah menjadi bidikan utama dalam menggerakan Ekonomi Kerakyatan Berazaskan Pancasilaism, Public Private Partership for People. Tidak heran dukungan langsung dari para petani, ormas, dan para putra daerah menjadi pondasi 5 pilar kekuatan timses Elhan Zakaria. Sinergi dan kolaborasi serta membangun Partnership menjadi jurus jitu dalam perkuat Tim dengan dijadikan owner dalam pengembangan potensi SDM dan SDA Desa. - (RED)
© Copyright 2022 - MEDAN ONENEWS