Breaking News

Berangkatkan 160 Pemudik Tujuan Jalur Selatan Secara Gratis


BOGOR – Sebanyak 160 orang pemudik gratis asal Kota Bogor, diberangkatkan dari Terminal Baranangsiang pada Sabtu (15/4/2023) pagi.

Wilayah yang dituju para pemudik gratis itu, antara lain Tasikmalaya, Purwokerto, Purworejo, Wonosobo, Kulonprogo, dan Yogyakarta.

Ratusan pemudik gratis tersebut, diberangkatkan melalui program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Polresta Bogor Kota dan Kamar Dagang Industri (Kadin) Kota Bogor.

Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengatakan, dalam penyelenggaraan program tersebut pihaknya mengerahkan 3 armada bus. Iring-iringan pemudik gratis tersebut nantinya akan melalui jalur selatan hingga tujuan akhir di Yogyakarta.

Bismo menjelaskan, pemudik diberangkatkan lebih awal untuk mengurangi resiko kemacetan. “Kami juga mengimbau agar para pemudik bisa pulang sebelum puncaknya agar lebih nyaman,” tuturnya.

Dirinya juga berpesan, agar para pemudik berhati-hati selama perjalanan. Pemudik diminta untuk tidak menggunakan perhiasan mencolok, waspada terhadap orang asing, dan mengingatkan sopir bus jika ugal-ugalan.

“Setiap bus yang diberangkatkan akan dijaga seorang personel kepolisian untuk pendampingan para pemudik,” imbuhnya.

Bismo mengungkapkan, ke depan pihaknya akan kembali memberangkatkan 1 armada bus cadangan mudik gratis.

Kasatlantas Polresta Bogor Kota, Kompol Galih Apria menambahkan, 1 armada bus cadangan tersebut diperuntukkan bagi pemudik yang masih bekerja hingga mendekati hari lebaran. “Armada tambahan itu akan diberangkatkan 2-3 hari menjelang lebaran,” ungkap Galih.=ROY







© Copyright 2022 - MEDAN ONENEWS